Sabtu, 26 April 2014

Pendakian Gunung Merapi

Pendakian kali ini terkesan mendadak dan tidak terencana untuk saya,,
Pendakian ke gunung merapi ini adalah pendakian saya yang ke tiga setelah sebelumnya mendaki gunung lawu dan gunung merbabu.
Empat hari sebelum tahun baru 2013 saya chatting sm syahrul via whatsapp
dia bilang mau melakukan pendakian ke gunung merapi (2968 Mdpl) bersama beberapa temannya
tiba2 saya bilang boleh tidak saya ikut bersama mereka dan syahrul pun bilang iya
maka keesokan harinya (tgl 29) saya mulai melakukan prepare buat pendakian
dengan waktu hanya satu hari saya harus membeli sepatu(sepatu yang lama hilang ntah kemana), headlamp (headlamp yang lama sudah rusak), logistik untuk pendakian serta memasukkan semuanya kedalam tas dengan waktu yang sangat minim untuk melakukan semua hal diatas
Tgl 30 dipagi hari saya sudah harus bagun untuk mengecek kembali barang-barang yang sudah ada didalam tas, setelah semuanya oke, saya sarapan
siang hari setelah shalat zuhur saya menuju kos nanda yang menjadi tempat kami untuk bertemu
hari itu cuaca mendung dan beberapa kali hujan turun saya pun sampai di kosnya nanda dengan menggunakan mantel
saat di kosnya nanda hujan pun turun semakin lebat dan kami pun menunggu hujan agak sedikit reda sebelum melakukan perjalanan menuju basecamp
waktu menunjukkan pukul 15.00 dan akhirnya hujan pun berhenti
setelah shalat ashar kami pun berangkat menuju selo
sampai di basecamp merapi pukul 19.00
malam itu kami memutuskan melakukan pendakian
berangkat dari basecamp jam 21.00 setelah berjalan cukup lama sekitar 4 jam kami pun memutuskan untuk ngecamp di sebuah tempat yang cukup untuk mendirikan 3 tenda, setelah tenda berhasil kami dirikan maka kami pun langsung bergegas masuk kedalam tenda untuk istirahat
keesokan paginya saya bangun lebih awal sekitar jam 4.30 untuk melihat sunrise (yg lain masih tidur di dalam tenda)
saya pun berhasil mendapatkan beberapa foto dibawah ini

Setelah jam 6 pagi akhirnya mereka bangun juga,, berhubung perut sudah lapar kami pun masak dan sarapan, setelah itu kami foto2 dan ketika waktu menunjukkan pukul 10.00 kami packing untuk melanjutkan perjalanan


Perjalanan berlanjut ke pos pendakian yang semakin dekat dengan puncak
di sana kami istirahat dan berfoto sejenak
beberapa saat setelah foto hujan pun turun dan kami segera membuat shelter untuk berteduh
setelah hampir 3 jam menunggu hujan yang tak kunjung berhenti akhirnya kami memutuskan untuk melnjutkan perjalanan menuju pasar bubrah karena beberapa teman sudah merasa kedinginan dan takutnya malah kena hipotermia


Jam 18.00 kami sampai di pasar bubrah dengan kondisi basah kuyup walaupun sudah menggunakan jas hujan tetap aja basah karena hujannya sangat deras
dengan kondisi berbasah ria kami mendirikan tenda dan setelah tenda berdiri kami langsung masuk kedalam tenda dan mengganti pakaian lalu kemudian membuat minuman hangat
beberapa ada yang mulai memasak karena sudah mulai kelaparan
setelah makan kami pun tidur sekitar 2 jam dan kemudian bangun untuk membakar jagung 
malam itu hujan gerimis, semuanya keluar tenda untuk main petasan (kecuali saya) ceritanya merayakan tahun baru
saya hanya melihat dari dalam tenda karena malas keluar tenda (hehe)
setelah main petasannya selesai semuanya masuk tenda dan kemudian tidur karena besok pagi kami akan menuju puncak

Pagi tgl 1 januari 2013 jam 7 pagi kami berangkat menuju puncak
ada 3 orang yang tidak ikut ke puncak karena mereka sudah pernah sampai di puncak
jadi yang menuju puncak hanya yang belum pernah saja
melakukan perjalanan sekitar 1 jam lebih akhirnya sampai juga di puncak
berikut ini foto yang berhasil saya dapatkan ketika berada di puncak



setelah puas berada di puncak sekitar 50 menit kami pun turun dan setelah sampai di tenda kami sarapan
beberapa jam setelah makan kami pun packing dan kemudian foto2 lagi sebelum turun
perjalanan dari pasar bubrah menuju basecamp kami tempuh kurang lebih 4 jam perjalanan
sampai di basecamp kami istirahat sejenak dan kemudian mengganti pakaian dan bersiap kembali menuju jogja
pendakian ini adalah sebuah moment pendakian yang tak terlupakan

Tidak ada komentar:

Posting Komentar